Kredit: NASA, ESA |
Gugus
bintang globular Messier 15 (NGC 7078) adalah ikatan kosmik yang terdiri dari bintang-bintang purba yang mengorbit pusat galaksi Bima Sakti dan menampung lebih dari 100.000
bintang. Ditemukan pada tahun 1746 oleh astronom Italia Jean-Dominique Maraldi ketika
sedang “berburu” komet, Messier 15 terletak 33.600 tahun cahaya dari Bumi di rasi Pegasus. Messier 15 berkilau dengan magnitudo semu 6,2 dan bisa
diamati hanya menggunakan teropong. Bulan Oktober adalah waktu terbaik untuk mengamatinya.
Selain menjadi salah satu gugus bintang globular tertua yang berusia sekitar
12 miliar tahun, Messier 15 adalah salah satu gugus bintang globular terpadat yang pernah ditemukan dan dihuni oleh bintang-bintang biru sangat panas dan bintang-bintang
oranye lebih dingin yang persebarannya terkonsentrasi di inti gugus.
Messier
15 juga adalah gugus bintang globular pertama yang diketahui menjadi induk
nebula planeter (cangkang gas dari bintang yang tengah sekarat). Diberi nama Pease
1, nebula planeter ini terdeteksi pada tahun 1928 oleh Francis G. Pease dan
merupakan satu dari hanya empat nebula planeter yang di
dalam gugus bintang globular yang pernah ditemukan. Dalam gambar di atas, Pease 1 diperlihatkan sebagai benda
langit terang berukuran besar berwarna biru terang di sebelah kiri pusat gugus.
Bahkan Messier 15 adalah induk bagi lubang hitam tipe massa menengah. Lubang
hitam supermasif hanya ditemukan di pusat galaksi dengan massa miliaran kali
lipat Matahari, sementara lubang hitam massa bintang adalah tipe terkecil, hanya
sekitar 10 kali massa Matahari. Adapun lubang hitam massa menengah di
pusat gugus Messier 15 mencapai 4.000 kali massa Matahari.
Lubang
hitam massa menengah dianggap terbentuk dari penggabungan beberapa lubang hitam
massa bintang atau sebagai akibat dari tabrakan antara bintang-bintang masif di dalam gugus bintang yang padat.
Gambar Hubble ini memberikan pemandangan Messier 15 yang lebih luas. Gumpalan biru bercahaya di sebelah kiri bawah inti gugus adalah nebula planeter Pease 1. Kredit: ESA/Hubble & NASA |
Bagan bintang Messier 15 ini mewakili pemandangan dari garis lintang utara-tengah untuk bulan dan waktu tertentu. Kredit: Image courtesy of Stellarium |
Ditulis
oleh: Staf www.nasa.gov, editor: Rob Garner
Sumber:
Messier 15
- Objek Messier berikutnya: Messier 16, Nebula Elang
- Kembali ke Katalog Messier
Komentar
Posting Komentar